Zubizarreta: Messi Tak Incar Rekor

Zubizarreta: Messi Tak Incar Rekor
Lionel Messi. (c) AFP
Bola.net - Direktur Olahraga Barcelona, Andoni Zubizarreta, menegaskan bahwa rekor bukan merupakan hal utama yang diincar oleh Lionel Messi bersama Blaugrana.

Pemain asal Argentina itu kini hanya perlu mencetak dua gol di La Liga untuk melewati catatan top skorer sepanjang masa kompetisi tertinggi di Spanyol, Telmo Zarra.

"Leo masih akan terus mencatat banyak prestasi bagus di dalam karirnya," tutur Zubizarreta pada Mundo Deportivo.

"Ia tentu sangat ingin untuk melewati catatan Zarra, namun yang paling penting, ia akan ingin membawa timnya untuk meraih kemenangan," pungkasnya.

Barcelona akan menghadapi Eibar di La Liga akhir pekan ini. [initial]

 (md/rer)