Zubi: Neymar Diganti Karena Enrique Ingin Buat Barca Menang

Zubi: Neymar Diganti Karena Enrique Ingin Buat Barca Menang
Andoni Zubizarreta. (c) AFP
Bola.net - Direktur Olahraga Barcelona, Andoni Zubizarreta, menyebut keputusan Luis Enrique untuk menarik keluar Neymar di babak kedua pertandingan melawan Villarreal, semata-mata dibuat demi kebaikan tim.

Bintang Brasil itu keluar di menit ke-59, untuk memberi jalan bagi striker muda, Munir. Barca sendiri akhirnya berhasil mengalahkan Villarreal 1-0 di Madrigal berkat gol tunggal Sandro Ramirez.

"Luis selalu mengatakan bahwa ia ingin skuat yang kompetitif. Selain itu ia (Neymar) juga baru sembuh dari cedera. Seorang pelatih juga selalu punya tanggung jawab untuk membuat timnya meraih kemenangan," tutur Zubizarreta menurut laporan Canal Plus.

"Saya pikir Munir sejauh ini sudah bermain dengan baik, dan ia memberi kami beberapa peluang bagus. Saya pikir ini hal yang amat baik untuk tim," pungkasnya.

Barcelona kini duduk di peringkat satu klasemen sementara La Liga, dengan enam poin dari dua laga. [initial]

 (can/rer)