Zubi: Klub Lain Juga Melanggar, Tapi Hanya Barca Yang Dihukum

Zubi: Klub Lain Juga Melanggar, Tapi Hanya Barca Yang Dihukum
Andoni Zubizarreta (c) AFP
Bola.net - Direktur Olahraga Barcelona, Andoni Zubizarreta angkat bicara mengenai ancaman embargo transfer yang diberikan oleh FIFA. Menurut eks kiper Timnas Spanyol ini, sanksi tersebut terasa tidak adil bagi Barca.

Pria 52 tahun ini berdalih bahwa praktek perekrutan pemain di bawah umur dari seluruh penjuru dunia juga dilakukan oleh sejumlah klub Eropa lain. Zubi tak habis pikir mengapa hanya Blaugrana yang secara terbuka diancam sanksi.

"Di Spanyol, Eropa, dan belahan dunia lainnya ada banyak klub lain yang melakukan metode transfer serupa. Kami sudah bertanya kepada FIFA tentang di mana letak kesalahan kami sejak November, tapi tak ada yang mengatakan apapun," ungkap Zubizarreta seperti dilansir ISF.

"Kasus ini terasa semakin janggal, mengapa? Karena ada denda yang akan mereka jatuhkan. Ada banyak klub lain yang berada di posisi yang sama, namun hanya kami yang dihukum."

Barca masih terus melakukan lobi dan mengajukan banding untuk menghindari sanksi embargo. Kemungkinan terburuknya adalah Barca dilarang beraktivitas di bursa transfer dalam 14 bulan ke depan, atau sama dengan dua jendela transfer.[initial]

 (isf/mri)