Zinedine Zidane Segera Putuskan Masa Depannya di Real Madrid, Pindah atau Bertahan?

Zinedine Zidane Segera Putuskan Masa Depannya di Real Madrid, Pindah atau Bertahan?
Zinedine Zidane pada laga Real Madrid vs Real Betis di pekan ke-32 La Liga 2020/2021 (c) AP Photo

Bola.net - Tidak ada pengumuman pengunduran diri dari Zinedine Zidane usai memainkan laga terakhir untuk Real Madrid pada musim 2020/2021. Zidane mengaku akan membuat keputusan beberapa hari ke depan.

Real Madrid telah memainkan laga terakhirnya musim ini saat menjamu Villarreal, Sabtu (22/5/2021) malam WIB di Stadion Alfredo Di Stefano. Real Madrid menang dengan skor 2-1 lewat gol Karim Benzema dan Luka Modric.

Kendati menang, Real Madrid tetap gagal juara La Liga musim 2020/2021. Sebab, di laga lain, Atletico Madrid juga menang atas Real Valladolid. Atletico pun menjadi juara dengan keunggulan dua poin dari Real Madrid.

1 dari 2 halaman

Tentang Masa Depan Zidane

Rumor tentang masa depan Zidane di Real Madrid ramai dibahas beberapa pekan terakhir. Zidane diklaim bakal mundur dari Real Madrid akhir musim ini. Namun, Zidane mengaku belum punya keputusan akhir.

"Setelah pertandingan hari ini, kami harus tenang dan puas dengan apa yang kami lakukan," ucap Zidane di situs resmi Real Madrid.

"Pada beberapa hari ke depan kami akan berbicara dengan klub, dengan orang-orang yang kami butuhkan untuk diajak bicara dan hanya itu saja. Kita akan segera melihat apa yang terjadi," kata Zidane.

"Tapi tidak hanya dengan saya, melainkan Real Madrid secara keseluruhan untuk musim depan," tegasnya.

2 dari 2 halaman

Bukan Terpenting

Zidane merasa masa depannya di Real Madrid bukan topik paling penting harus dibahas saat ini. Zidane menilai ini adalah momen yang tepat untuk mengapresiasi kinerja para pemain sepanjang musim 2020/2021.

"Saya bukan yang terpenting di sini, ini semua tentang apa yang telah dilakukan para pemain sepanjang musim," kata Zidane.

"Itulah mengapa kami harus fokus pada apa yang telah kami lakukan selama musim ini dan kemudian, pada waktunya, mengambil keputusan dengan tenang, kami akan lihat apa yang terjadi. Saya akan berbicara dengan klub dengan gaya santai, tapi nanti, tidak sekarang," tegas Zidane.

Sumber: Real Madrid