Zinedine Zidane: Real Madrid Beli Kylian Mbappe?

Zinedine Zidane: Real Madrid Beli Kylian Mbappe?
Kylian Mbappe. (c) AP Photo

Bola.net - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane kembali memberikan keterangan terkait rumor ketertarikan timnya terhadap Kylian Mbappe. Zidane menyebut bahwa untuk saat ini Mbappe adalah pemain PSG dan ia menghormati statusnya itu.

Real Madrid digosipkan bakal belanja besar di musim panas nanti. Mereka mencari striker baru untuk menjadi penerus Karim Benzema di lini serang mereka.

Pilihan utama Real Madrid diberitakan jatuh pada Kylian Mbappe. Striker Prancis itu merupakan penyerang muda terbaik di dunia untuk saat ini.

Ketika dikonfirmasi mengenai rumor itu, begini jawaban Zidane. "Dia [Mbappe] adalah pemain PSG," beber Zidane yang dikutip Sportsmole.

Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Hormati PSG

Zidane menolak untuk berkomentar lebih jauh mengenai ketertarikan timnya terhadap Mbappe.

Ia menyebut bahwa sang striker masih berstatus sebagai pemain PSG sehingga ia ingin menghormati otoritas Les Parisien.

"Saya tidak akan berkomentar lebih jauh mengenai hal ini. Jika saya berkomentar lagi, itu membuat saya tidak menghormati mereka [PSG]."

2 dari 3 halaman

Kenal Mbappe

Ketika didesak lebih jauh, Zidane mengakui bahwa ia mengetahui Mbappe dengan baik.

Namun sekali lagi, ia menolak untuk mengomentari lebih jauh mengenai kebenaran rumor tersebut.

"Saya mengema Kylian dengan sangat baik, namun saya harus menunjukkan rasa hormat saya kepada mereka." ia menandaskan.

3 dari 3 halaman

Performa Apik

Musim ini Mbappe masih menjadi mesin gol yang mematikan untuk PSG.

Ia tercatat mengemas 13 gol dan 8 assist bagi Les Parisien.

(Sportsmole)