Zidane Yakin Madrid Menangkan Trofi Musim Ini

Zidane Yakin Madrid Menangkan Trofi Musim Ini
Zinedine Zidane (c) AFP
Bola.net - Zinedine Zidane mengaku yakin bahwa Real Madrid akan menutup musim kompetisi kali ini dengan setidaknya satu raihan trofi.

Sosok Prancis tersebut berperan sebagai asisten Carlo Ancelotti, kala klub menjadi juara Liga Champions untuk ke-10 kalinya alias La Decima musim lalu. Zidane lantas menilai bahwa Madrid memiliki kans yang sama untuk kembali menjadi juara di akhir musim ini.

"Apapun yang terjadi, satu hal yang pasti adalah Madrid selalu punya kewajiban untuk menjadi juara di setiap kompetisi yang mereka ikuti, tidak peduli apakah itu Liga Champions, La Liga, atau Copa del Rey. Real Madrid selalu memiliki tim yang setidaknya mampu memenangkan satu gelar juara tiap tahun," tutur Zidane pada UEFA.

Madrid saat ini masih terpaut empat angka dari Barcelona di klasemen sementara La Liga dan sudah masuk ke perempat final Liga Champions. [initial]

 (as/rer)