Zidane Tolak Ucapkan Selamat Tinggal La Liga

Zidane Tolak Ucapkan Selamat Tinggal La Liga
Zinedine Zidane (c) AFP
- Real Madrid cuma imbang 1-1 melawan tuan rumah Malaga di jornada 25 La Liga 2015/16, Minggu (21/2). Hasil ini membuat pasukan Zinedine Zidane kini terpisah sembilan poin dengan pemimpin klasemen .


Dengan jurang poin selebar itu, Madrid dinilai sudah seharusnya mengucapkan selamat tinggal kepada gelar juara La Liga. Namun, Zidane menegaskan sebaliknya.


"Kami sama sekali belum mengucapkan selamat tinggal kepada La Liga meski sekarang situasinya jadi jauh lebih sulit," kata Zidane seperti dikutip Football Espana.


"Kami takkan pernah menundukkan kepala. Masih banyak poin yang bisa diambil."


"Ada kemungkinan tim-tim lain juga kehilangan poin. Namun, saya tak mau memikirkan tim-tim lain, hanya mengikuti apa pun yang terjadi," tegasnya.


Madrid sekarang memiliki 54 poin di peringkat tiga. Sementara itu, sang rival sekota Atletico Madrid punya 55 poin di peringkat dua setelah ditahan 0-0 oleh Villarreal, sedangkan Barcelona memimpin dengan 63 angka.


Jadwal Madrid berikutnya adalah bentrokan langsung dengan Atletico. Derby ini akan digelar di Santiago Bernabeu akhir pekan mendatang. [initial]


 (foes/gia)