Zidane Tarik Ronaldo, Sang Ibu Turun Tangan

Zidane Tarik Ronaldo, Sang Ibu Turun Tangan
Cristiano Ronaldo (c) AFP
- Ibu Cristiano Ronaldo rupanya tidak tahan untuk tidak ikut memberikan komentar, usai sang anak menunjukkan rasa tidak suka terhadap manajernya di Real Madrid, Zinedine Zidane, pekan lalu.


Pemain Portugal itu tidak bermain penuh selama 90 menit ketika Madrid ditahan imbang 2-2 oleh Las Palmas di La Liga. Ia ditarik keluar dan digantikan oleh pemain lain, dan keputusan ini rupanya membuat CR7 sedikit tak senang.


Zidane sendiri lantas mengatakan pada media bahwa ia hanya ingin memberikan waktu istirahat pada Ronaldo, jelang laga melawan Dortmund di Liga Champions pekan ini. Dan sang manajer membantah punya masalah dengan pemegang tiga trofi Ballon d'Or.


Dan seolah tak mau ketinggalan, ibunda Ronaldo, Dolores, lantas mengunggah foto sang anak sedang duduk di bangku cadangan Madrid, dengan menggunakan akun Twitter miliknya.


Seperti ingin memberi semangat pada sang buah hati, sang ibunda menambahkan pesan dalam bahasa Portugal, yang berbunyi: "Jangan pernah biarkan kepalamu tertunduk."




Madrid sendiri kini masih duduk di puncak klasemen sementara La Liga. [initial]


 (tw/rer)