Zidane: Tak Ada Masalah Dengan Morata

Zidane: Tak Ada Masalah Dengan Morata
Alvaro Morata (c) Real Madrid
- Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane mengatakan bahwa tak ada masalah dengan Alvaro Morata meskipun pemain yang bersangkutan tak mendapatkan banyak kesempatan bermain.


Morata menjadi pilihan pertama Zidane saat penyerang utama Karim Benzema mengalami cedera. Namun seiring kembali pulihnya Benzema, kesempatan penyerang Spanyol tersebut untuk turun pun semakin berkurang.


Banyak rumor yang menyebut bahwa Morata tak senang dengan situasi tersebut. Namun Zidane menegaskan bahwa tak ada sama sekali masalah antara Morata dengan dirinya atau tim.


"Dia sangat baik, bekerja keras dan dia akan mendapatkan menit bermain. Dia tahu di mana dirinya berada," ujarnya.


"Dia fokus dan akan mendapatkan menit bermain di sini. Saat dia akan melakukan pekerjaan yang diminta darinya, dia siap bersaing, itulah yang paling penting," sambungnya.


"Kami satu tim dan kami akan mendekati semuanya bersama-sama.Ada pemain yang akan bermain kurang, dan itu selalu terjadi," tandasnya.[initial]


 (rm/dzi)