Zidane Puji Performa Karim Benzema Lawan Eibar

Zidane Puji Performa Karim Benzema Lawan Eibar
Karim Benzema (c) AFP

Bola.net - - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane memberikan pujiannya atas performa yang ditunjukkan Karim Benzema saat melawan Eibar, Sabtu (4/3) malam kemarin.

Pada pertandingan yang digelar di Municipal de Ipurua tersebut, Madrid hanya butuh waktu 30 menit untuk unggul tiga gol lebih dahulu lewat dua gol Karim Benzema dan satu gol James Rodriguez.

Di babak kedua, Real Madrid menambah keunggulan lewat gol Marco Asensio pada menit ke-60 sebelum tuan rumah memperkecil kedudukan lewat gol Ruben Jimenez Pena.

Usai pertandingan, pelatih asal Prancis tersebut memuji permainan yang ditunjukkan Benzema. Ya, selain membuat dua gol, Benzema juga terlibat dalam dua gol Los Blancos lainnya.

"Saya senang dengan penampilannya. Dua gol dan yang lebih penting adalah keterlibatannya dalam empat gol semua," ujarnya usai pertandingan kepada situs resmi klub.

"Saya senang untuknya dan kinerja semua pemain, sungguh. Kami melakukannya dengan sangat baik. Sekarang kami harus beristirahat dan mulai mempersiapkan diri untuk pertandingan melawan Napoli," tandasnya.