
Bola.net - - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane mengatakan kalau Piala Super Spanyol sangat spesial terlebih karena mereka akan menghadapi sang rival abadi .
Madrid baru saja mengalahkan Manchester United di Piala Super Eropa yang digelar di Skopje beberapa waktu lalu. Los Blancos sempat unggul dua gol lebih dahulu lewat gol Casemiro dan Isco sebelum Romelu Lukaku memperkecil kedudukan.
Setelah meraih Piala Super Eropa, Madrid sudah ditunggu Barcelona dalam perebutan Piala Super Spanyol yang akan berlangsung dalam dua leg. Pada pertemuan pertama, Barcelona akan menjamu Madrid di Camp Nou.
"Ini spesial karena merupakan trofi lainnya. Kami tahu bermain melawan Barcelona memang istimewa. Kami bermain melawan rival terkuat kami, tapi bagi saya itu tidak akan mengubah banyak hal," kata Zidane di situs resmi klub.
"Kami berada dalam kondisi sempurna baik secara fisik maupun mental. Semua orang ingin bermain dan saya harus membuat keputusan."
Ini adalah untuk pertama kalinya Piala Super Spanyol menampilkan El Clasico sejak edisi 2012. Saat itu Madrid berhasil keluar sebagai juara lewat aturan gol away setelah agregat skor kedua tim 4-4.
Advertisement
Berita Terkait
-
Editorial 11 Agustus 2017 15:11
-
Liga Spanyol 11 Agustus 2017 15:10
-
Liga Inggris 11 Agustus 2017 12:40
-
Liga Spanyol 11 Agustus 2017 11:20
-
Liga Spanyol 11 Agustus 2017 11:10
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...