Zidane Lempar Pujian Untuk Isco: Dia Luar Biasa!

Zidane Lempar Pujian Untuk Isco: Dia Luar Biasa!
Isco. (c) AFP

Bola.net - - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane memberikan pujian kepada Isco yang tampil gemilang saat melawan Deportivo La Coruna.

Sebagaimana diketahui, bermain di Estadio Municipal de Riazor, Los Blancos menang dengan skor 6-2. Baru satu menit berjalan, Madrid sudah unggul lebih dahulu lewat gol Alvaro Morata. Disusul kemudian oleh dua gol James Rodriguez, Lucas Vazquez, Isco dan ditutup gol Casemiro.

Selain mencetak satu gol pada pertandingan itu, Isco juga membuat assist untuk gol Alvaro Morata di menit pertama. Dan sepanjang pertandingan, mantan pemain Malaga tersebut juga konsisten memberikan teror ke pertahanan lawan.

"Ini tak sering bahwa anda mendapatkan sebuah standing ovation dari suporter lawan anda, tapi performa Isco luar biasa," ujarnya.

"Dia melakukan sesuatu yang tak semua orang mampu lakukan dan suporter memberinya selama untuk itu, saya senang untuknya setelah kinerja yang dia tunjukkan. Dia selalu memberikan segalanya saat dipanggil" tambahnya.

Selain itu, Zidane juga meminta para pemainnya untuk tak terlalu larut dalam kemenangan besar tersebut dan fokus ke pertandingan selanjutnya melawan Valencia akhir pekan ini.

"Para pemain ini akan terus memberi saya keputusan sulit untuk dibuat hingga akhir musim, tapi kami memiliki laga lain pada Sabtu nanti dan kami akan melihat bagaimana kami pergi mempersiapkannya. Kami semua bersemangat dan itulah yang paling penting," tandasnya.