Zidane, Larangan Bertaruh dan Target di Sisa Musim Ini

Zidane, Larangan Bertaruh dan Target di Sisa Musim Ini
Zinedine Zidane. (c) AFP
- Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane membeberkan beberapa hal tentang timnya jelang pertemuan melawan akhir pekan ini. Di antaranya adalah tentang peluang menang di tiap laga dan juga tentang laga sisa La Liga musim ini.


Real Madrid memang harus kembali menunjukkan konsistensi mereka dalam permainan. Hanya beberapa hari setelah menang lawan Barcelona, mereka justru takluk saat melawan Wolfsburg di Liga Champions.


Namun saat melawan Eibar akhir pekan ini, banyak yang memfavoritkan Real Madrid untuk meraih kemenangan. Namun tampaknya Zidane tak mau anak asuhnya terlalu jemawa dengan label favorit itu.


"Saya tak peduli tentang taruhan yang memfavoritkan Real Madrid. Lebih baik untuk tak bertaruh, saya tak merekomendasikannya, saya tak suka. Jelang pertandingan mereka selalu mengatakan Madrid favorit. Tapi saat pertandingan, itu adalah 50-50," terangnya.


Sementara itu terkait targetnya di sisa musim ini, Zidane juga membeberkan keinginan timnya. "Apa yang harus kami lakukan adalah tak kehilangan poin lagi, itu sudah terlalu sering kami kehilangan," ujarnya.


"Tujuannya melawan Eibar adalah kemenangan dan tak lebih. Saya tak mau terlibat dalam pembicaraan, apakah kami bakal juara atau tidak, yang penting adalah kami tak kehilangan poin," tandasnya.[initial]


 (rm/dzi)