Zidane: Jangan Salahkan James

Zidane: Jangan Salahkan James
James Rodriguez (c) AFP
- Zinedine Zidane memberikan pembelaan atas kinerja James Rodriguez di Real Madrid. James tampil luar biasa musim lalu tapi kesulitan mengulanginya musim ini, terutama karena sempat dilanda cedera.


Zidane menegaskan bahwa James sudah bekerja dengan maksimal. Karenanya, Zidane pun tidak akan menyalahkan James karena performa yang dinilai buruk oleh pers.


"Saya sudah bicara dengan James, tapi performanya tidak boleh dipertanyakan. Dia sudah bekerja, memberikan segalanya untuk tim. Dia berlatih dengan baik, seperti semua pemain. Dia tak boleh disalahkan hanya karena dia tidak memuaskan kalian (para wartawan)," cetus Zidane seperti dilansir Marca.


Zidane menambahkan bahwa James hanya perlu terus memberikan kinerja yang sudah ditunjukkannya selama ini. Madrid juga akan terus bertarung di semua kompetisi.


"James hanya perlu melanjutkan kerja kerasnya dan menemukan konsistensi, seperti halnya seluruh tim. Kami semua berada dalam posisi yang sama. Selama saya masih jadi pelatih di sini, kami akan terus bertarung. [initial]


 (mrc/hsw)