
Bola.net - - Usai keputusan pengunduran dirinya dari Real Madrid yang mendadak, publik pun kini bertanya-tanya mengenai masa depan Zinedine Zidane selanjutnya. Pelatih Prancis, Didier Deschamps, meyakini bahwa Zidane akan melatih Les Blues suatu hari nanti.
Belum lama ini, Zidane membawa Real Madrid meraih trofi juara Liga Champions setelah menang 3-1 atas Liverpool. Tak lama berselang, ia secara mengejutkan mengumumkan bahwa dirinya mengundurkan diri dari jabatan pelatih Los Merengues.
Dalam konferensi persnya, ia juga mensinyalir akan beristirahat dari dunia kepelatihan untuk sementara. Hal tersebut juga dilakukan oleh beberapa pelatih kenamaan lainnya dulu, seperti Josep Guardiola dan Luis Enrique.
Akan Beristirahat Sementara
"Semuanya tergantung kepada presiden [federasi sepakbola Prancis, Noel Le Graet]," ujar Deschamps dalam sebuah konferensi pers, seperti yang dilansir dari Goal.
"Saya tidak tahu apa yang dia [Zidane] putuskan. Saya pikir untuk sekarang, dia ingin menikmati masa istirahatnya, keluarganya, dan juga yang tercinta," lanjutnya.
"Dan setelah itu, seperti yang saya katakan, dia pastinya akan menjadi pelatih timnas Prancis suatu hari nanti. Kapan? Saya tidak bisa bilang. Itu akan terjadi pada saatnya," pungkasnya.
Juara Liga Champions
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 31 Mei 2018 23:29
-
Liga Spanyol 31 Mei 2018 22:43
-
Liga Spanyol 31 Mei 2018 22:20
Isco Yang Merasa Terhormat Bisa Bermain di Bawah Asuhan Zidane
-
Liga Spanyol 31 Mei 2018 21:52
-
Liga Spanyol 31 Mei 2018 21:24
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 00:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 00:41
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...