Zidane dan Madrid Siap Lepas James Rodriguez

Zidane dan Madrid Siap Lepas James Rodriguez
James Rodriguez (c) AFP
- James Rodriguez rupanya sudah tidak jadi bagian dari rencana manajer Zinedine Zidane di Real Madrid, dan sang pemain sudah masuk daftar jual di musim panas, menurut laporan AS.


Musim anyar kali ini tidak dimulai dengan bagus oleh pemain Kolombia. Terlepas dari absennya sejumlah pemain kunci seperti Cristiano Ronaldo, Toni Kroos, dan Gareth Bale; James hanya menjadi pemain cadangan di final Piala Super Eropa beberapa saat lalu. Eks Monaco baru dimasukkan oleh sang manajer di menit ke-72 dan Zidane tampak lebih mempercayai Marco Asensio dan Isco.


James sendiri tampaknya juga terlihat frustrasi, ketika ia tidak ikut merayakan gol kemenangan yang dicetak oleh Dani Carvajal ke gawang Sevilla, di pertandingan yang digelar di Trondheim tersebut.


Madrid pun akhirnya memutuskan mereka bakal mendengarkan tawaran yang masuk untuk James di musim panas kali ini, meski jika sang pemain dijual, klub akan berpotensi kehilangan banyak market share di Amerika Latin.


Melihat laporan yang belakangan beredar, dua klub Premier League, Manchester United dan West Ham, diklaim sebagai tim yang paling bernafsu untuk mendapatkan tanda tangan James di musim panas kali ini. [initial]



 (as/rer)