Zidane Bertahan, Maka Gareth Bale Akan Dibuang

Zidane Bertahan, Maka Gareth Bale Akan Dibuang
Gareth Bale (c) Real Madrid FC

Bola.net - - Masa depan Gareth Bale bersama Real Madrid musim depan akan sangat bergantung pada siapa yang duduk di kursi pelatih. Jika Zinedine Zidane tetap bertahan, maka Bale akan didepak musim depan.

Posisi Bale dalam rencana yang diusung oleh Zidane memang tidak cukup bagus. Sejak sering mengalami cedera, Zidane mulai mendapatkan banyak opsi bermain tanpa Bale. Karena itu, perannya pun makin terkikis.

Dikutip dari AS, jika Madrid tetap mempercayai Zidane menjadi pelatih, maka Bale akan dijual ke klub lain. Pelatih asal Prancis tidak akan memakai jasa Bale.

Ada beberapa alasan mengapa Zidane bakal menjual Bale. Salah satunya, agar Zidane bisa memberikan posisi yang lebih reguler pada Isco, pemain yang sejak lama jadi favorit Zidane. Selain itu, masih ada juga Lucas Vazquz di posisi yang sama dengan Bale.

Alasan selanjutnya, Madrid butuh dana besar untuk mendatangkan pemain bintang di bursa transfer musim 2017/18 mendatang. Karena itu, menjual Bale dengan harga 90 juta euro bisa jadi opsi terbaik untuk Zidane agar bisa membeli pemain bintang.

Sejak sembuh dari cedera, Bale memang sudah 11 kali bermain untuk Madrid. Tapi, pemain awal Wales tersebut hanya enam kali bermain sebagai pemain inti. Selebihnya, dia lima kali jadi pemain cadangan. Bale juga belum pernah main selama 90 menit secara penuh.

Klub mana yang tepat bagi Bale, Bolaneters?