Zidane Anggap Perdebatan Soal Penalti Sudah Tidak Normal

Zidane Anggap Perdebatan Soal Penalti Sudah Tidak Normal
Zinedine Zidane (c) AFP

Bola.net - - Penalti yang diberikan kepada Real Madrid dalam pertandingan melawan Juventus di Liga Champions mengundang perdebatan banyak pihak selama beberapa hari terakhir. Namun, Zinedine Zidane menganggap hal tersebut sebagai sesuatu hal yang tidak normal.

Dalam pertandingan hidup mati di Santiago Bernabeu, Juventus berhasil menyamakan kedudukan agregat setelah mencetak tiga gol. Namun, pada masa injury time, wasit Michael Oliver memberikan hadiah penalti untuk Madrid setelah Mehdi Benatia menjatuhkan Lucas Vasquez di dalam kotak terlarang.

Keputusan wasit asal Inggris itu lantas mengundang perdebatan sengit. Banyak orang berpendapat keputusan Oliver sangat kontroversial. Zidane menilai perdebatan tersebut tidak normal karena sudah terlalu berlebihan.

"Bagi saya, itu tidak normal. Anda berharap itu akan dibicarakan pada saat itu dan baru saja. Penalti itu diberikan dan saya tidak tahu apa yang harus dibicarakan," kata Zidane di situs resmi klub.

"Setiap orang bisa memiliki pendapat mereka tentang penalti. Juve tampil bagus, tapi kami berhasil mencetak gol dan berada di semifinal. Saya pikir semua pembicaraan yang telah terjadi dalam beberapa hari terakhir terlalu berlebihan."

Real Madrid akan menghadapi Bayern Munchen di babak semifinal, sementara Liverpool bertemu klub Serie A AS Roma.