Zidane Akan Tentukan Nasib James

Zidane Akan Tentukan Nasib James
James Rodriguez (c) AFP
- Zinedine Zidane berjanji ia akan duduk dan membahas nasib James Rodriguez, ketika yang bersangkutan kembali ke Real Madrid, mengingat masa depan pemain Kolombia hingga kini masih meragukan.


James tidak banyak dimainkan di paruh kedua musim lalu, usai sang manajer lebih memilih menurunkan lini tengah yang terdiri dari Luka Modric, Toni Kroos, dan Casemiro.


Legenda Prancis berkeras bahwa sang pemain punya masa depan di Bernabeu, namun ia juga mengakui kualitas tim yang ada sekarang membuat semua orang bakal sulit meraih tempat utama.


"James Rodriguez adalah pemain Real Madrid. Ia akan kembali pada 26 Juli mendatang bersama Sergio Ramos dan Luka Modric. Saya akan berbicara dengannya ketika itu terjadi, seperti yang saya lakukan pada semua orang," tutur Zidane menurut Goal International.


"Saya tidak akan bilang bahwa James bukan bagian dari tim inti. Ia penting untuk kami, tentu ia memang tidak banyak bermain, namun saya tak melihatnya sebagai pelapis."


"Setiap kali ia bisa bermain, ia mampu memanfaatkannya, dan tahun ini akan sama. Kami punya skuat yang amat besar, dan sulit untuk menyusun tim. Namun saya akan selalu melakukan hal yang sama: memainkan tim terbaik yang bisa saya turunkan." [initial]


 (gl/rer)