Zeman: Barca Inginkan Saya

Zeman: Barca Inginkan Saya
Zdenek Zeman. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Cagiari, Zdenek Zeman, mengaku ia hampir saja menangani Barcelona, di masa awal karir profesionalnya.

Zeman sendiri dikenal sebagai salah satu pelatih paling inovatif yang pernah menjalani karir di Serie A.

"Beberapa tahun silam, saya pernah mendapat tawaran dari Barcelona, namun kemudian kami tidak mencapai kata sepakat," tutur Zeman pada Marca.

Zeman seringkali mendapat kritik dari banyak pihak lantaran ia tidak pernah memenangkan trofi penting sepanjang karirnya.

"Menang bukan hal yang penting, seorang pelatih harus berpikir mengenai bagaimana caranya meningkatkan permainan dari pemain yang ia asuh," pungkasnya. [initial]

 (mar/rer)