Yuk Ikutan Tebak Skor Barcelona vs Sevilla, Siapa yang Bakal ke Final?

Yuk Ikutan Tebak Skor Barcelona vs Sevilla, Siapa yang Bakal ke Final?
Lionel Messi (c) AP Photo

Bola.net - Barcelona akan kedatangan Sevilla di Camp Nou, Kamis (4/3/2021) dini hari WIB di leg kedua semifinal Copa del Rey 2020-2021. Blaugrana wajib menang dengan selisih lebih dari dua gol setelah di leg pertama kalah 0-2 di markas Sevilla.

Sebagaimana diketahui, Barca memang gagal meraih hasil bagus di leg pertama yang digelar di Ramon Sanchez Pizjuan. Pada laga di pertengahan Februari lalu itu, dua gol Sevilla dicetak Jules Kounde dan Ivan Rakitic.

Bagaimana dengan pertemuan kali ini? Tak ada yang tak mungkin. Bahkan Barca sempat mengalahkan Sevilla dengan skor 2-0 pada lanjutan La Liga akhir pekan lalu. Kemenangan itu tentu saja menjadi modal bagus pasukan Ronald Koeman untuk bangkit dan menembus final.

Nama Lionel Messi patut diwaspadai oleh Sevilla. Di pertemuan akhir pekan lalu, kapten Blaugrana tersebut menjadi bintang kemenangan lewat satu gol dan satu assist untuk Ousmane Dembele.

Nah, menurut kalian nih Bolaneters, siapa yang bakal keluar sebagai pemenang pada laga nanti? Yuk ikutan tebak skor laga Barcelona vs Sevilla di bawah ini.

Bagaimana Bolaneters, siapa yang menurut kalian akan keluar sebagai pemenang pada duel Barcelona vs Sevilla dini hari nanti?