Xavi: Saya Tak Pernah Bilang Ronaldo Tidak Cerdas

Xavi: Saya Tak Pernah Bilang Ronaldo Tidak Cerdas
Cristiano Ronaldo. (c) AFP
- Mantan gelandang , Xavi Hernandez memberikan klarifikasi mengenai komentarnya beberapa waktu lalu. Kala itu Xavi memberikan perbandingan antara Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.


tentu saja menganggap Lionel Messi sebagai pemain yang lebih bagus dibanding Ronaldo. Xavi mengatakan bahwa Messi lebih cerdas dari Ronaldo yang disebutnya lebih mengandalkan kecepatan.


Namun Xavi komentarnya sudah salah diartikan oleh media. Ada yang memelintir kata-katanya sehingga seolah-olah Xavi menyebut Ronaldo sosok yang tidak cerdas.


"Cristiano tidak terlihat sebagai pemain yang bagus dalam hal bekerja dengan rekan setim, jadi saya rasa Lionel Messi adalah pemain terbaik dunia karena dia punya dua 'kecepatan'. Dia bisa bekerja dengan rekan-rekannya dan juga dengan kecepatannya sendiri. Saya tak pernah membicarakan kecerdasan mereka. Saya tak pernah mengatakan bahwa Cristiano tidak cerdas," terang Xavi kepada Marca.


Xavi sendiri saat ini bermain bagi Al Sadd di Liga Qatar. [initial]


 (mrc/hsw)