
Bola.net - Sebuah peringatan diberikan Xavi kepada manajemen Barcelona. Ia menyebut bahwa apapun yang terjadi, Las Azulgrana tidak boleh menjual Ronald Araujo.
Bek asal Uruguay itu merupakan salah satu pemain kunci Barcelona saat ini. Dua musim terakhir ia menjadi andalan Xavi di jantung pertahanan Barcelona.
Dengan performanya yang apik, beberapa klub top Eropa mulai berminat untuk merekrut jasanya. Ada Bayern Munchen dan Manchester United yang berminat untuk memboyongnya di musim depan.
Advertisement
Rumor yang beredar menyebut bahwa Barcelona mempertimbangkan menjual Araujo karena mereka lagi mengalami masalah keuangan. Namun Xavi berharap kabar itu tidak jadi kenyataan.
Simak komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Pemain Masa Depan Barcelona
Dalam konferensi persnya baru-baru ini, Xavi melarang Barcelona untuk menjual Araujo.
Ia menilai sang bek adalah pilar masa depan Barcelona, sehingga Las Azulgrana tidak boleh melepaskannya ke klub lain.
"Bagi saya, Araujo adalah pemain masa kini dan juga pemain masa depan Barcelona, saya tidak sedikitpun ragu akan hal itu," ungkap Xavi.
Pemain yang Krusial
Menurut Xavi, Barcelona akan kehilangan besar jika mereka memutuskan untuk menjual Araujo di musim panas nanti.
Ia menyebut bahwa sang bek punya dampak yang besar di dalam dan di luar lapangan sehingga ia tidak boleh dibiarkan pergi.
"Dia adalah salah satu kapten dan juga pemimpin di ruang ganti kami. Dia adalah pemain yang fundamental untuk masa depan klub ini," pungkasnya.
Mahar Transfer
Araujo tercatat masih terikat kontrak di Barcelona hingga tahun 2026 mendatang.
Barcelona disebut-sebut siap menjual sang bek di kisaran 80 juta Euro di musim panas nanti.
Klasemen La Liga
(Sportsmole)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 23 Februari 2024 15:25
Tabiat Buruk Joao Cancelo: Bukan Hanya Pep Guardiola, Tuhan juga Jengkel!
-
Liga Inggris 23 Februari 2024 14:28
Tolak Barcelona, Mason Greenwood Ingin Membayar Utang Budi pada Manchester United
-
Bolatainment 23 Februari 2024 13:38
-
Liga Champions 23 Februari 2024 06:44
Sebenarnya Layak Menang, Tapi Malah nggak Bisa Jaga Keunggulan, Ada Apa Barcelona?
-
Liga Spanyol 23 Februari 2024 06:00
Terus Menerus Dikaitkan dengan MU, Wajar Jika Frenkie De Jong Marah
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...