Xavi, Mister El Clasico

Xavi, Mister El Clasico
Xavi (c) AFP
Bola.net - Xavi melakoni penampilannya yang ke-42 untuk Barcelona di El Clasico ketika Blaugrana menaklukkan Real Madrid 2-1 pada jornada 28 La Liga 2014/15, Senin (23/3). Maestro Barcelona itu menorehkan sebuah catatan istimewa.

Xavi, 35, menggantikan Andres Iniesta sepuluh menit jelang berakhirnya waktu normal. Masuk lapangan, Xavi pun resmi menyamai rekor penampilan terbanyak sepanjang masa El Clasico yang sebelumnya dipegang berdua oleh Manolo Sanchis dan Paco Gento.


Penampilan terbanyak di El Clasico:

  • 42 - Xavi (Barcelona)

  • 42 - Manolo Sanchis (Real Madrid)

  • 42 - Paco Gento (Real Madrid)

  • 37 - Fernando Hierro (Real Madrid)

  • 37 - Raul Gonzalez (Real Madrid)

  • 37 - Iker Casillas (Real Madrid).


Xavi vs Real Madrid di semua ajang resmi dengan Barcelona:

  • Main: 42

  • Menang: 17

  • Seri: 12

  • Kalah: 13

  • Gol: 5

  • Assist: 9

  • Kartu kuning: 9

  • Kartu merah: 1.


El Clasico ini sendiri disebut-sebut sebagai El Clasico terakhir Xavi dengan seragam Barcelona di La Liga. Pasalnya, sang Mister El Clasico gencar diberitakan bakal hengkang di akhir musim 2014/15. [initial]

 (mc/gia)