
Bola.net - - Legenda Barcelona Xavi menyarankan manajemen Blaugrana agar segera membeli Jean Michael Seri sebelum harganya melonjak musim depan.
Seri adalah gelandang milik klub Ligue 1, . Gelandang asal Pantai Gading itu musim lalu tampil menawan dan membawa klubnya finis di peringkat empat klasemen liga Prancis pada musim 2016-17.
Pemain berusia 25 tahun itu kemudian dikait-kaitkan dengan sejumlah klub besar. Di antaranya adalah Arsenal dan Tottenham dan juga Barca tentunya.
Xavi sendiri sebelumnya telah memuji kemampuan Seri. Ia mengaku sangat terkesan dengan skill dan visi bermain gelandang tersebut. Ia bahkan menyebut Seri cocok bermain di Camp Nou karena memiliki DNA Barca.
Xavi Hernandez
Xavi lantas diberi tahu bahwa Seri begitu mengidolakannya. Gelandang tersebut bahkan kerap menyaksikan video-video eks playmaker timnas Spanyol tersebut sebelum bertanding.
Xavi pun girang mendengarnya. Ia pun langsung meminta Barca untuk membelinya secepat mungkin.
"Serius? Ini adalah sebuah kehormatan!" serunya pada Le Parisien.
"Saya harap Barca merekrutnya (musim panas ini) karena jika tidak, ia akan bernilai dua kali lipat tahun depan," tegas Xavi.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 13 Agustus 2017 19:02
-
Liga Eropa Lain 13 Agustus 2017 17:07
-
Liga Eropa Lain 13 Agustus 2017 12:19
-
Liga Spanyol 13 Agustus 2017 11:50
-
Liga Spanyol 13 Agustus 2017 11:14
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...