Xavi: Messi Dituntut Hattrick Guna Hindari Kritik

Xavi: Messi Dituntut Hattrick Guna Hindari Kritik
Xavi menyebut Messi sebagai yang terhebat. (c) Bolanet
Bola.net - Xavi Hernandez baru-baru ini memberikan komentar soal kemampuan yang dimiliki oleh rekan setimnya, Lionel Messi. Menurutnya, Messi adalah pemain terbaik di dunia, meski ia terus mendapat tekanan untuk membuktikan hal itu di atas lapangan.

Terlebih, La Pulga kini mengalami cedera. Tekanan dari berbagai pihak tentu akan makin terasa andai Messi tak segera kembali ke performanya seperti semula usai ia pulih nanti.

"Messi saat ini menjalani pemulihan dengan baik. Ia adalah pemain terbaik di dunia dan itu sedikit memberi tekanan padanya. Ia harus mencetak dua atau tiga gol dalam satu laga untuk menghindari kritik," tuturnya pada AS.

"Namun sekali lagi, ia sejauh ini sudah berulang kali membuktikan bahwa ia adalah yang terbaik di dunia. Bagi saya, ia adalah yang terhebat," tutup Xavi.

Messi saat ini sedang berada di Argentina untuk memulihkan cedera yang ia alami. Pemain yang sudah mencetak 14 gol musim ini itu diperkirakan akan absen hingga awal tahun 2014. [initial]

 (AS/rer)