Xavi: Luis Suarez Striker Berkualitas

Xavi: Luis Suarez Striker Berkualitas
Xavi. (c) AFP
Bola.net - Luis Suarez adalah seorang striker berkualitas dan ia akan memberikan banyak kontribusi positif untuk Barcelona musim ini. Demikian menurut pendapat sang kapten, Xavi.

Suarez hingga saat in masih belum bisa tampil untuk klubnya, menyusul skorsing yang dijatuhkan oleh FIFA. Namun ia bakal bisa turun kala Barcelona menghadapi Real Madrid di Bernabeu pada 25 Oktober mendatang, tepat saat sanksi sang striker sudah berakhir.

"Hal tersebut masih tergantung pada keputusan Enrique," tutur Xavi mengenai kemungkinan Suarez turun di Clasico, menurut laporan Mundo Deportivo.

"Di sesi latihan kami sudah melihat kualitas yang hebat dari dirinya dan kedatangan sang pemain ke dalam tim akan membuat level permainan kami meningkat," pungkasnya. [initial]

 (md/rer)