'Xavi Harus Jadi Pelatih dan Buat Barca Makin Berkembang'

'Xavi Harus Jadi Pelatih dan Buat Barca Makin Berkembang'
Xavi. (c) AFP
Bola.net - Lilian Thuram menyayangkan kepergian Xavi, gelandang senior Barcelona yang memutuskan menutup karirnya di klub musim lalu untuk pindah ke Qatar dan membela klub setempat, Al Sadd.

Thuram, yang pernah membela Barcelona antara tahun 2006 hingga 2008, mengaku yakin Xavi akan kembali ke Blaugrana suatu saat nanti. Pasalnya, sang gelandang dinilai amat memahami filosofi klub dan bisa membuatnya jauh lebih berkembang di masa yang akan datang.

"Saya berharap ia akan kembali sebagai pelatih suatu saat nanti, karena ia adalah satu di antara sedikit orang yang membangun fondasi Barca, gaya bermain dan filosofi tim, dan ia bisa membuatnya berkembang lebih baik lagi," jelas Thuram menurut laporan FCBarcelona.com.

Xavi disebut mengikat kontrak dua musim dengan Al Sadd, meski sebelumnya sudah mendapat tawaran untuk bertahan di klub dari presiden Josep Maria Bartomeu. [initial]

 (fcb/rer)