Xavi: Gagal Pensiun di Barcelona Bukan Sebuah Noda

Xavi: Gagal Pensiun di Barcelona Bukan Sebuah Noda
Xavi Hernandez (c) AFP
Bola.net - Gelandang Barcelona, Xavi menegaskan bahwa keputusannya untuk tak pensiun di Barcelona bukanlah sebuah kegagalan dan noda dalam karirnya.

Seperti diketahui, Xavi baru saja menggelar konferensi pers untuk mengumumkan masa depannya. Dalam konferensi pers tersebut, Xavi memastikan akan meninggalkan Barca dan bergabung dengan klub Qatar, Al-Sadd.

Dalam keterangannya, Xavi mengakui bahwa keputusannya meninggalkan Barca adalah keputusan yang sulit dan tak bisa diganggu gugat. Meski begitu, ia menegaskan gagal pensiun di Barca bukanlah sebuah kegagalan dalam karirnya.

"Saya akan melanjutkan permainan di Al Sadd, di mana ini merupakan prospek yang menarik. Saya menandatangani kontrak dua musim, tapi ada opsi tambahan satu musim," jelasnya.

"Gagal untuk pensiun di Barcelona bukanlah noda di karir saya. Saya akan tetap bermain, tapi saya tahu saya memiliki permainan di level lebih bawah. Saya juga akan dapat menyiapkan diri saya sebagai pelatih dan direktur olahraga di Qatar," tandasnya.[initial]

 (gl/dzi)