
Bola.net - Xavi baru-baru ini menegaskan bahwa Barcelona harus fokus untuk menyegel gelar juara La Liga secepatnya di tengah kabarnya Lionel Messi bakal balik kucing. Namun, ia tak menampik bahwa pihak klub akan mendiskusikan potensi kepindahan Messi jika mereka memenangkan gelar terlebih dahulu.
Blaugrana akan menghadapi Real Betis dalam laga lanjutan pekan ke-32 La Liga 2022/23. Duel kedua tim bakal berlangsung di Camp Nou, Minggu (30/04/2023) dini hari WIB.
Messi akan habis masa kontraknya bersama PSG pada akhir musim ini, dan banyak rumor yang mengatakan bahwa Barcelona akan berusaha untuk membawanya kembali ke klub di mana ia telah mencetak 672 gol dalam 780 pertandingan.
Advertisement
"Kita tidak tahu apakah itu akan terjadi atau tidak tentang Leo. Itu akan segera terjadi. Kami fokus kepada Betis dan memenangkan liga ini, itu akan memberikan kami stabilitas. Kami akan membicarakan kemungkinan perekrutan pemain setelah kami menjuarai Liga," ujar Xavi.
Simak komentar sang pelatih terkait Messi lebih lanjut di bawah ini.
Serahkan ke Direktur Klub
Beberapa laporan menyebutkan bahwa klub akan bertemu dengan para petinggi La Liga untuk mendiskusikan kemungkinan kembalinya Messi mengingat masalah keuangan Barca yang sedang berlangsung.
Namun Xavi mengatakan bahwa diskusi tersebut akan lebih luas daripada hanya berpusat pada pemain asal Argentina itu.
"Ini bukan hanya untuk kemungkinan kedatangan Leo, ini untuk meningkatkan skuat tahun depan," katanya.
"Itu bukan masalah penting, ada liga yang harus dimenangkan. Mateu [Alemany, direktur olahraga klub] memberi tahu kami dan secara teori, semuanya berjalan dengan baik," tambah pelatih berusia 43 tahun.
Bantah Persaingan Lebih Lama
Dengan Barcelona memimpin La Liga dengan 11 poin dengan tujuh pertandingan tersisa, meskipun kalah 2-1 di Rayo Vallecano pada pertandingan terakhir, Xavi membantah anggapan bahwa musim ini telah berlangsung lama.
Dan ia mengatakan bahwa musim ini terasa lebih panjang tahun lalu ketika mereka finis 13 poin di belakang sang juara bertahan, Real Madrid.
"Saya tidak mengerti mengapa Anda mengatakan bahwa musim ini terasa panjang," jawabnya.
"Musim lalu terasa sangat lama. Sekarang saya melihat tabel klasemen dan saya senang. Kadang-kadang saya tidak memahaminya.
"Namun besok adalah kesempatan yang bagus dan ada harapan untuk menang. Tahun lalu itu sangat panjang."
Dapat Tambahan Amunisi
Blaugrana mengkonfirmasi pada hari Jumat bahwa Andreas Christensen dan Ousmane Dembele akan kembali ke skuat setelah pulih dari cedera, yang membuat Xavi senang.
"Kami sangat merindukannya. Ia adalah pemain terbaik dalam satu lawan satu, hanya sedikit pemain di dunia yang seperti dia. Tanyakan kepada para bek sayap La Liga siapa yang mereka sukai."
"Dia adalah pemain dengan kecepatan yang luar biasa, dia adalah seorang pembeda. Sangat logis jika kami sangat merindukannya," pungkasnya.
Sumber: Football Espana
Penulis: Yoga Radyan
Klasemen La Liga 2022/23
Baca Juga:
- Prediksi Barcelona vs Real Betis 30 April 2023
- 4 Pemain Real Betis yang Berpotensi Buat Barcelona Terjungkal Lagi
- Siap Tarung! Newcastle United Bakal Serobot Buruan Barcelona di Bursa Transfer Musim Depan
- Arsenal Siap Ramaikan Perburuan Raphinha
- Top Skor Liga Spanyol 2022-2023 Terbaru, Kamis 27 April 2023
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 27 April 2023 17:56
-
Liga Spanyol 27 April 2023 07:45
Poin Liga Spanyol Terbaru, Kamis 27 April 2023: Barcelona Ikutan Kalah!
-
Liga Spanyol 27 April 2023 07:30
Top Skor Liga Spanyol 2022-2023 Terbaru, Kamis 27 April 2023
-
Liga Spanyol 27 April 2023 07:28
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:29
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:24
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 07:21
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:16
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:14
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:08
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...