Xavi: Barca Tak Butuh Pemain Madrid

Xavi: Barca Tak Butuh Pemain Madrid
Barcelona (c) AFP
- Mantan gelandang , Xavi Hernandez menilai Blaugrana sudah unggul segalanya dari Real Madrid. Jika dibandingkan antar pemain, menilai Barca sudah mengungguli Madrid di semua sektor.


Xavi pun menegaskan bahwa tak ada pemain Madrid yang lebih bagus dari Barcelona di posisinya masing-masing. Karena itu, Xavi juga mengaku tak akan membeli satu pemain Madrid pun untuk Barca, bahkan jika ia punya kesempatan.


"Tidak, saya tidak akan membeli satu pun pemain Madrid, bahkan jika saya mendapat kesempatan. Barcelona sudah memiliki segalanya. Memangnya siapa pemain Madrid yang pantas dibeli Barca? Tak ada. Tak dibutuhkan," cetus Xavi kepada Sport.


Ada argumen bahwa Real Madrid memiliki pertahanan yang lebih bagus dibanding Barca. Namun Xavi menegaskan bahwa lini belakang Barca juga bagus dan punya kedalaman skuat.


"Tidak, lini pertahanan Madrid tidak lebih bagus dibanding Barca, Jika pemain seperti Vermaelen diberi kesempatan bermain reguler, dia akan menunjukkan performa yang bagus. Tapi siapa yang bakal dia geser? Pique? Mascherano?" [initial]


 (spo/hsw)