Wolfsburg Benarkan Transfer Borja Mayoral dari Real Madrid

Wolfsburg Benarkan Transfer Borja Mayoral dari Real Madrid
Borja Mayoral (c) Real Madrid
- Klub Bundesliga, Wolfsburg membenarkan bahwa mereka saat ini sedang melakukan negosiasi untuk segera menuntaskan transfer pemain muda Real Madrid, Borja Mayoral. Hanya saja, belum ada kesempatan yang terjadi hingga berita ini diturunkan.


Mayoral memang disebut selangkah lagi akan bergabung dengan Wolfsburg. Ia akan bergabung dengan status pinjaman untuk durasi satu musim. Diharapkan, ia mendapatkan kesempatan tampil lebih baik daripada jika harus bertahan di Madrid.


"Masih belum ada kesepakatan yang terjadi," ujar Klaus Allofs, Direktur Olahraga Wolfsburg kepada Kicker. "Memang benar ada pembicaraan, ya benar. Tapi kita harus melihat dari titik tengah dan kita harus memiliki prespektif," sambungnya.


Allofs sendiri menilai Mayoral adalah sosok penyerang yang memiliki talenta bagus. Pasa usia yang menginjak 19 tahun, Mayoral sudah mampu menembus tim utama Real Madrid yang dihuni oleh banyak pemain bintang-bintang kelas dunia.


"Mayoral adalah pemain yang telah menunjukkan penampilan yang luar biasa di Youth League dan untuk tim Reserve Real Madrid," tandasnya. [initial]


  (kic/asa)