Wapres Barca: Kami Puas dengan Neymar

Wapres Barca: Kami Puas dengan Neymar
Neymar (c) AFP
- Wakil presiden , Jordi Mestre, menegaskan bahwa tim puas dengan kinerja sejauh ini dan siap terus mempertahankan bintang asal Brasil.


Neymar belakangan ini menyita perhatian di Spanyol, dengan ulahnya menampar pemain Valencia, kala Barca kalah 1-2 di La Liga pekan lalu. Tidak hanya itu, sang bintang juga dikabarkan sempat melempar botol pada pemain lawan di lorong stadion.


"Terkait semua isu yang terjadi, dan saya katakan ini untuk mengkonfirmasi hal tersebut, kami amat puas dengan Neymar dan begitu pula dengan Neymar. Tak pernah terlintas sedikit pun di pikiran kami, untuk menjualnya ke tim lain," tutur Mestre pada Mundo Deportivo.


"Ketika ia bergabung dengan kami, kami membuat usaha yang tidak sedikit, karena ada banyak klub lain yang bersedia membayar lebih mahal. Ia datang ke sini karena ia ingin memainkan sepakbola yang bagus, dan melakukannya bersama Messi, untuk memenangkan trofi. Musim in ia spektakuler. Tentu, ia memang tak sering mencetak gol belakangan ini, namun semua yang beredar tak lebih dari spekulasi."


"Kontrak? Ketika kami harus berbicara, kami akan melakukannya. Saya melihat Neymar amat bahagia di Barcelona. Ia amat senang di klub dan kota ini. Saya tidak melihat mengapa ia harus pergi atau tidak mengikat kontrak baru." [initial]


 (md/rer)