Walau Kena Embargo, Torres Tetap Yakin Atletico Bisa Juara

Walau Kena Embargo, Torres Tetap Yakin Atletico Bisa Juara
Fernando Torres (c) AFP

Bola.net - - Penyerang Atletico Madrid, Fernando Torres tak ketinggalan mengomentari larangan belanja di bursa transfer yang kini tengah dijalani Los Rojiblancos.

Sebagaimana diketahui, Los Rojiblancos memang mendapatkan sanksi dari FIFA setelah mereka dinyatakan bersalah dalam transfer pemain di bawah umur. Meskipun sempat banding ke CAS (Pengadilan Arbitrase Olahraga), namun mereka gagal mengubah hasil.

Dengan larangan tersebut, otomatis Atletico akan menggunakan pemain yang sama seperti musim lalu. Meskipun begitu, larangan itu tak mengubah optimisme Torres akan peluang juara Los Rojiblancos musim depan.

"Ini sebuah musim yang aneh mengingat kesulitan yang kami hadapi karena larangan transfer. Namun, antusiasme dan hasrat para pemain kami tetap sama," ujarnya seperti dilansir Marca.

"Tim ini telah membuktikan kualitas selama bertahun-tahun. Kami akan bertarung untuk semuanya dan dengan setahun lagi bersama-sama, hasilnya bisa lebih baik dan lebih positif," sambungnya.

"Saya hanya bermimpi besar dan positif. Skuat ini memiliki para pemain muda yang sangat bagus dan saya percaya bahwa kami akan melihat sebuah musim yang lebih baik daripada yang lalu," tandasnya.