
Bola.net - Winger muda Real Madrid, Vinicius Junior mencoba meluruskan rumor yang mengatakan ia akan meninggalkan El Real. Vinicius menyebut kabar itu adalah hoax belaka karena ia tidak berminat meninggalkan Ibukota Spanyol.
Musim ini Vinicius mengalami situasi yang sulit. Performanya gagal meyakinkan sang pelatih, Zinedine Zidane sehingga ia lebih banyak duduk di bangku cadangan.
Beberapa media mengabarkan bahwa Vinicius mulai tidak kerasan dengan situasi tersebut. Untuk itu ia diberitakan bakal mencari klub baru di bursa transfer musim dingin nanti.
Advertisement
Ketika dikonfirmasi mengenai rumor itu begini jawaban sang winger. "Rumor itu tidak benar," beber Vinicius yang dikutip Marca.
Baca komentar lengkap sang winger di bawah ini.
Tidak Ingin Pergi
Vinicius menyebut bahwa rumor ia pindah di Bulan Januari itu merupakan sebuah kabar yang mengada-ngada semata.
Ia menyebut ia sepenuhnya berkomitmen untuk Real Madrid sehingga tidak pernah terbesit dalam pikirannya bahwa ia akan berpindah klub.
"Pindah klub di Januari? Saya hanya ingin bertahan di sini [Real Madrid]. Saya tidak pernah berpikir untuk meninggalkan klub ini."
Bikin Sejarah
Menurut laporan yang beredar, salah satu klub yang tengah mengincar jasa Vinicius adalah klub kaya raya asal Prancis, PSG.
Namun Vinicius membantah kabar tersebut karena ia ingin menjadi pemain yang penting dalam sejarah Real Madrid.
"PSG? Mimpi saya sejak dahulu adalah bermain untuk Real Madrid. Saya ingin mencatatkan sejarah di klub ini." ia menandaskan.
Jadi Alat Tukar
Menurut laporan yang beredar, Vinicius bakal dijadikan tumbal oleh Real Madrid.
Sang winger akan dikorbankan untuk menjadi alat tukar Kylian Mbappe yang menjadi incaran Real Madrid.
(Marca)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 12 Desember 2019 09:44
-
Open Play 12 Desember 2019 08:49
-
Liga Champions 12 Desember 2019 07:56
Hasil dan Klasemen Matchday ke-6 Liga Champions, Grup A sampai D
-
Liga Champions 11 Desember 2019 03:00
Kiper Ini Pernah Dihina Zlatan Ibrahimovic, Lalu Balas Menghina, Apa yang Terjadi?
-
Liga Inggris 10 Desember 2019 18:20
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 00:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 00:41
-
Liga Italia 21 Maret 2025 00:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
-
Liga Champions 20 Maret 2025 23:44
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...