Villarreal Ingin Beli Cheryshev Dari Madrid

Villarreal Ingin Beli Cheryshev Dari Madrid
Denis Cheryshev. (c) AFP
- Presiden Villarreal, Fernando Roig mengaku masih sangat ingin mendapatkan jasa Denis Cheryshev. Roig merasa yakin Cheryshev akan bisa kembali tampil hebat seperti ketika masih menjalani peminjaman di Villarreal.


Musim lalu Cheryshev memang bermain sebagai pemain pinjaman di Villarreal. Ia tampil sangat bagus dan Villarreal pun berusaha membelinya dari Real Madrid. Namun Roig mengakui bahwa usahanya itu sangat sulit berbuah hasil.


"Kami sudah berupaya keras untuk membawa Cheryshev kembali ke sini. Kami sudah mencoba segala cara yang kami mampu untuk mendatangkannya lagi pada bursa kali ini. Tapi itu sangat sulit," terang Roig kepada Marca.


Roig menambahkan bahwa klubnya dan Madrid belum bisa mencapai kesepakatan perihal transfer Cheryshev. Namun ia percaya Cheryshev sendiri sebenarnya ingin kembali ke Villarreal karena ingin bermain secara reguler.


"Kami sudah berusaha membelinya, tapi sampai sekarang belum menemui kesepakatan. Dia adalah pemain penting kami musim lalu. Dia menikmati mendapat kesempatan bermain reguler dan bisa membuktikan kemampuannya." [initial]


 (fft/hsw)