Vilanova: Tak Ada Dendam Kepada Mourinho

Vilanova: Tak Ada Dendam Kepada Mourinho
Vilanova tak menaruh dendam (c) AFP
Bola.net - Pelatih anyar Barcelona Tito Vilanova menaku bahwa dirinya tak menaruh dendam kepada Jose Mourinho terkait insiden colek mata tahun lalu. Vilanova hanya ingin fokus untuk menangani Barcelona FC sebaik-baiknya saat ini.

"Saya rasa saya tidak memiliki hubungan yang buruk dengan Mourinho. Insiden itu terus dibicarakan meski telah setahun berlalu; itu sangat melelahkan. Saya menerima keputusan pencabutan hukuman seperti layaknya seorang profesional," ucap Vilanova kepada para wartawan.

Vilanova lalu membuka rencana pembelian pemainnya di bursa transfer kali ini. Vilanova menutup kemungkinan timnya membeli seorang penyerang. Sang entrenador menganggap para penyerang Barca sudah cukup mumpuni untuk mengarungi musim depan.

"Kami tak akan mencari striker baru, kami tak membutuhkannya. Kami sudah memiliki banyak pilihan bagus di depan."

"jika kami bisa menemukan pemain yang bisa bermain di posisi bek tengah dan gelandang bertahan, maka itu akan fantastis. Jika memang kami kesulitan mendapatkannya, maka kami kan mengambil dari tim reserve saja."

"Javi Martinez adalah tipe pemain yang kami butuhkan. Namun saat ini kami tak bisa membicarakan pemain tertentu karena kami juga masih menimbang beberapa pilihan. Untuk saat ini, saya hanya akan mengandalkan pemain yang sudah saya miliki saja," pungkasnya. [initial]

La Liga - Zubizarreta: Sukses Pep Juga Berkat Vilanova

 (sw/hsw)