
Bola.net - - Arturo Vidal belum lama ini mulai menebar ancaman untuk Real Madrid, klub yang akan menjadi lawan Bayern Munchen di babak perempat final Liga Champions musim ini.
Pemain Die Roten itu sebelumnya sempat mendapat kritik dari media Chile, ketika ia gagal memanfaatkan sejumlah peluang ketika tampil membela tim nasional di pertandingan melawan Venezuela. Ia bahkan sempat meminta maaf di media sosial terkait hal ini.
Namun demikian, Vidal berjanji ia tidak akan lagi lengah dalam memanfaatkan peluang emas di kotak penalti, terutama ketika menghadapi Real Madrid di kompetisi tertinggi antarklub Eropa bulan ini.
Arturo Vidal
"Bagaimana kondisi saya? Buruk. Saya tidak boleh membuang peluang semua peluang begitu saja. Di pertandingan untuk Bayern Munchen, semua gol yang saya buang itu nantinya akan terjadi ke gawang Real Madrid," tutur Vidal menurut AS.
Bayern akan menjamu Real Madrid di Allianz Arena di pertandingan leg pertama yang akan berlangsung pada 13 April. Sementara pertandingan kedua di Bernabeu akan dimainkan pada 19 April.
Akhir pekan ini, taim asuhan Carlo Ancelotti akan melakoni laga kandang Bundesliga melawan Augsburg.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 29 Maret 2017 23:07
-
Bolatainment 29 Maret 2017 22:32
Patung Ronaldo Ini Tak Kalah Absurd dari Patung Harimau Cisewu
-
Liga Spanyol 29 Maret 2017 21:49
-
Liga Spanyol 29 Maret 2017 18:27
Ramos: Pintu Madrid Terbuka untuk Pemain Bagus seperti Mbappe
-
Liga Spanyol 29 Maret 2017 18:10
Mbappe: Saya Masih Perlu Banyak Belajar sebelum ke Real Madrid
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...