Vidal: Sevilla Paksa Barca Bekerja Keras

Vidal: Sevilla Paksa Barca Bekerja Keras
Aleix Vidal (c) Anadolu Agency
- Aleix Vidal mengakui bahwa kekuatan sudah memaksa bekerja keras di Camp Nou dini hari tadi.


Blaugrana meraih kemenangan 2-1 di kandang sendiri, usai mereka membalikkan keadaan lewat gol Lionel Messi dan Gerard Pique, setelah sebelumnya tertinggal oleh gol Vitolo.


"Ini adalah pertandingan di mana tim sudah bekerja amat keras. Kami tahu pertandingan tadi akan berjalan dengan sulit dan kami bisa mengalami kejutan jika tidak berhati-hati. Kami bisa mengontrol jalannya laga dan kemenangan ini amat adil," tutur Vidal pada Mundo Deportivo.


"Kami tahu bahwa Sevilla adalah tim yang sulit ditaklukkan dan kami bakal harus bekerja keras. Melawan tim seperti mereka memang sulit."


Kemenangan membuat Barcelona kini unggul total 12 angka dari Real Madrid yang ada di peringkat tiga klasemen dan delapan poin dari runner-up Atletico Madrid. [initial]


 (md/rer)