Vidal Berharap Barca Terus Sempurna

Vidal Berharap Barca Terus Sempurna
Aleix Vidal. (c) AFP
Bola.net - Aleix Vidal berharap Barcelona bisa terus mempertahankan kesempurnaan mereka di musim kompetisi yang akan datang. Pemain yang baru direkrut dari Sevilla tersebut mengaku amat kagum dengan capaian Blaugrana di 14/15.

Tim asuhan Luis Enrique baru saja menutup musim mereka dengan raihan treble winners. Setelah sebelumnya memenangkan Copa del Rey dan La Liga, Barca sukses menutup kompetisi dengan menjadi juara Liga Champions pasca mengalahkan Juventus 3-1 di final.

"Usai kelahiran anak saya, ini merupakan hari terbesar dalam hidup saya," jelas Vidal di sela-sela perkenalan dirinya sebagai pemain Barca, menurut laporan Marca.

"Jika kami bisa terus mempertahankan performa dan berada di jalur kemenangan, itu akan jauh lebih bagus," pungkasnya. [initial]

 (mar/rer)