Varane: Serangan Madrid Kurang Tajam

Varane: Serangan Madrid Kurang Tajam
Raphael Varane (c) AFP
Bola.net - Raphael Varane menyoroti kinerja lini depan Real Madrid, usai mereka hanya bisa mencatat hasil imbang 0-0 di laga perdana La Liga 15/16 melawan Sporting Gijon dini hari tadi.

Bermain dengan menurunkan amunisi inti seperti Cristiano Ronaldo dan Gareth Bale, bahkan memberikan kesempatan debut pada pemain anyar - Mateo Kovacic, Madrid tetap tidak mampu meraup tiga angka dalam pertandingan yang digelar di El Molinon.

"Ini bukan cara terbaik untuk memulai musim, namun kami tidak boleh membiarkan kepala tetap tertunduk dan kami akan terus bekerja keras," jelas Varane pada laman resmi klub.

"Kami tidak akurat ketika memanfaatkan peluang di kotak penalti lawan. Kami melawan Sporting, yang bermain amat bagus dan kami sendiri juga tidak terlalu buruk. Kami amat solid di lini belakang, meski kami bisa tampil lebih bagus di lini depan," pungkasnya. [initial]

 (rma/rer)