Varane Bingung Pilih Terbaik Antara Mourinho dan Ancelotti

Varane Bingung Pilih Terbaik Antara Mourinho dan Ancelotti
Raphael Varane (c) AFP
Bola.net - Palang pintu Real Madrid, Raphael Varane menolak membandingkan dua pelatih yang pernah menjadi bosnya, Jose Mourinho dan Carlo Ancelotti.

Pemain internasional Prancis itu baru saja merumput dalam laga kontra FC Copenhagen kembali setelah selama empat bulan terpaksa menepi lantaran cedera.

Setelah merasakan dilatih oleh dua arsitek top Eropa, Varane mengaku bingung menentukan siapa yang terbaik antara Mou dan Carletto.

"Tak ada perbandingan, mereka adalah dua orang pelatih dengan gaya yang sama sekali berbeda." ujar Varane kepada Le 10 Sport.

Musim lalu Varane mendapat kesempatan bermain di tim utama berkat kepercayaan yang diberikan Mourinho. Kini setelah kembali dari cedera, pemain 20 tahun itu merasa nyaman berlatih di bawah bimbingan Ancelotti.

"Musim ini berjalan sangat baik. Saya memiliki hubungan yang baik dengan dirinya (Ancelotti)." lanjutnya. [initial]

 (le10/pra)