Varane: Benzema Adalah Striker '9 1/2'

Varane: Benzema Adalah Striker '9 1/2'
Karim Benzema dan Raphael Varane (c) AFP
Bola.net - Defender Real Madrid, Raphael Varane memberikan pendapatnya mengenai tipikal permainan rekan seklub sekaligus kompatriotnya di Les Bleus, Karim Benzema. Menurut Varane, Benzema merupakan striker bertipikal '9 1/2', yang merupakan gabungan dari penyerang tipikal 'nomor 9' yang identik dengan finisher dan juga 'nomor 10' yang selama ini khas dengan kreator serangan.

Kebetulan Benzema sendiri mengenakan nomor punggung 9 di Madrid, namun langganan memakai nomor punggung 10 di Timnas Prancis.

"Saya melihat Benzema sebagai tipikal striker '9 1/2'. Dia punya kemampuan untuk menciptakan peluang, tapi juga bisa menjadi penyelesai yang handal," puji Varane seperti dilansir Marca.

"Dia selalu siap membantu rekan setim dengan membuka ruang, namun ia juga bisa mencetak gol saat diperlukan. Bagi Benzema, mencetak gol sama pentingnya seperti membuat assist."

Benzema dan Varane akan menjadi andalan Timnas Prancis dalam melakoni dua laga persahabatan kontra Portugal dan Armenia pekan ini.[initial]

  (mrc/mri)