
Bola.net - - Entrenador Barcelona, Ernesto Valverde mengaku tak akan mempermasalahkan jika klubnya tak mendatangkan seorang striker anyar pada jendela transfer Januari ini.
Saat ini satu-satunya pemain berposisi ujung tombak di Barca hanyalah Luis Suarez. Paco Alcacer telah resmi dipermanenkan oleh Borussia Dortmund, sementara Munir El Haddadi baru saja hengkang ke Sevilla.
Barca pun kabarnya akan mencoba memboyong bomber anyar ke Camp Nou pada Januari ini. Beberapa nama masuk dalam radar, mulai dari Fernando Llorente hingga Cristhian Stuani.
Advertisement
Kepercayaan Diri Valverde
Meski hanya memiliki satu striker murni, akan tetapi Valverde tetap percaya diri akan skuat Barca. Meski demikian, eks entrenador Athletic Bilbao itu tetap tak menutup pintu bagi striker anyar untuk masuk timnya.
"Kami memiliki Luis Suarez. Pemain lain yang kami miliki bisa bermain di posisi tersebut. Dia tak harus memiliki label sebagai seorang striker klasik," ujar Valverde seperti dikutip AS.
"Jika kami menginginkan pemain lain untuk bermain di posisi tersebut maka kami akan mencobanya," sambung Valverde.
Valverde Santai
Belakangan presiden Josep Maria Bartomeu sudah menegaskan bahwa klubnya akan menggaet striker baru pada Januari ini. Namun jika ternyata tak ada striker yang datang, Valverde pun tak masalah.
"Jika kami tak merekrut penyerang, kami akan terus lanjut dengan pemain yang kami miliki dan dengan pemain dari tim B," tutur Valverde.
"Kita akan lihat apa yang terjadi," tukasnya.
Video Menarik
Berita video #RagaJelita kali ini menampilkan 5 tips untuk tetap bugar di sela bekerja di kantor ala Petite Diva.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 16 Januari 2019 23:28
-
Liga Spanyol 16 Januari 2019 22:54
-
Liga Spanyol 16 Januari 2019 22:00
-
Liga Spanyol 16 Januari 2019 21:40
-
Liga Spanyol 16 Januari 2019 21:20
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...