Valverde Tak Akan Istirahatkan Messi

Valverde Tak Akan Istirahatkan Messi
Lionel Messi. (c) AFP

Bola.net - - Manajer , Ernesto Valverde mengaku tidak akan mengistirahatkan Lionel Messi dalam pertandingan melawan Atletico Madrid. Barca memang akan bertandang ke Wanda Metropolitano untuk menantang Atletico dalam jornada delapan La Liga 2017-18.

Ada sedikit kekhawatiran bahwa Messi mengalami kelelahan karena ia barusan membela Argentina di Kualifikasi Piala Dunia 2018. Messi bertanding dua kali dan dikhawatirkan mengalami kelelahan untuk menjalani laga nanti.

Namun Valverde menegaskan bahwa ia tidak akan mengistirahatkan Messi. Ia merasa jadwal yang dijalani Messi seperti sekarang ini sudah normal untuk pemain sekelasnya. Lagipula, Messi sudah memiliki persiapan yang bagus untuk menjalaninya musim ini.

"Persiapan pramusim Messi sudah normal. Kadang seorang pemain memang harus datang terlambat karena membela negaranya di Piala Dunia atau turnamen lainnya. Tapi itu juga normal," terang Valverde kepada ESPN.

Valverde menambahkan bahwa Messi secara alami adalah sosok yang kuat dan mampu bermain dalam banyak pertandingan. Valverde memang punya rencana untuk mengistirahatkan Messi, tapi tidak untuk saat ini.

"Saya rasa Messi adalah pemain yang kuat. Sangat penting bagi kami untuk membantunya pada awal musim ini. Sepanjang musim ini berjalan, kami pasti akan mempertimbangkan untuk mengistirahatkan Messi. Tapi untuk saat ini, dia baik-baik saja."