
Bola.net - - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde menolak anggapan bahwa timnya meremehkan Celta Vigo yang akan mereka hadapi dini hari nanti. Valverde menyebut kondisi timnya memang tidak cukup ideal sehingga ia terpaksa melakukan rotasi.
Dini hari nanti Valverde akan melakoini pertandingan jornada ke 34 La Liga. Kali ini ia dan pasukannya akan bertandang ke markas Celta Vigo untuk merebut 3 angka di sana.
Pada laga ini Valverde sudah mengumumkan bahwa ia akan memarkir sejumlah pemain pentingnya pada laga ini. Hal ini dikarenakan mereka tnegah menghadapi jadwal yang padat terutama di akhir pekan nanti mereka akan melakoni partai final Copa Del Rey.
Valverde menyebut ia terpaksa untuk melakukan rotasi karena situasinya yang tidak ideal. "Kami baru saja melakoni dua pertandingan berintensitas tinggi dan pada hari Selasa kami harus melakukan pergantian untuk menyegarkan tim ini," ujar Valverde kepada Marca.
"Kami sudah menghadapi mereka [Celta Vigo] tiga kali musim ini. Dari situ saya bisa bilang bahwa mereka tengah menjalani musim yang bagus dan mereka tengah berjuang untuk lolos zona Eropa."
"Bagi kami, pertandingan ini menjadi motivasi untuk meraih 3 poin namun saya rasa pertandingan ini akan menjadi pertandingan yang berat." tutup mantan pelatih Athletic Bilbao tersebut.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 16 April 2018 22:41
-
Liga Spanyol 16 April 2018 21:30
-
Liga Spanyol 16 April 2018 19:06
-
Editorial 16 April 2018 16:07
-
Liga Inggris 16 April 2018 14:50
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
-
Liga Champions 20 Maret 2025 23:44
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
-
Asia 20 Maret 2025 22:49
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...