Valverde: Diterpa Masalah, Madrid Tetap Favorit

Valverde: Diterpa Masalah, Madrid Tetap Favorit
Ernesto Valverde tetap waspadai kekuatan Madrid. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Valencia, Ernesto Valverde menyebut situasi kacau di tubuh Real Madrid takkan membuat mereka tersingkir dari posisi favorit, jelang pertemuan kedua tim dalam tiga laga beruntun sepekan mendatang.

Los Che akan menjamu Madrid di leg pertama perempat final Copa del Rey tengah pekan ini. Keduanya kemudian akan bentrok di Bernabeu pada pentas La Liga, sebelum melakoni laga leg kedua di tempat yang sama tengah pekan mendatang. Dan Valverde yakin timnya bakal menyongsong laga tetap dalam posisi underdog.

"Favoritnya adalah Madrid. Jika diduga, situasi mereka mungkin tak stabil, saya tak tahu. Saat melawan Madrid, Anda merasa tampil lebih baik, mendominasi namun kemudian Madrid mulai membunuh Anda. Mereka tim dengan serangan balik terbaik. Jika Anda membuang peluang, mereka akan membunuh Anda dengan itu," ujar Valverde.

Valverde juga merasa timnya masih punya peluang mencuri gol memanfaatkan kelengahan saat Madrid mengambil inisiatif serangan. Ia juga mengaku ancaman dari Los Merengues tak bakal datang dari Cristiano Ronaldo seorang, melainkan juga pemain lain macam Karim Benzema, Gonzalo Higuain serta Mesut Ozil.  (foes/row)