Valverde Akui Madrid Tampil Hebat di Babak Pertama

Valverde Akui Madrid Tampil Hebat di Babak Pertama
Sergio Ramos vs Luis Suarez (c) AFP

Bola.net - - Menang dengan skor 0-3 atas Real Madrid tidak berarti Barcelona menjalani laga dengan mudah. Pelatih Barca, Ernesto Valverde menyebut Madrid tampil hebat di babak pertama dan sempat menyulitkan Barca.

Barca harus menyambangi markas Madrid di pekan ke-17 La Liga musim 2017/18 di Santiago Bernabeu, Sabtu malam. Barca menang dengan skor 0-3 lewat tiga gol yang dicetak oleh Luis Suarez, penalti Lionel Messi dan gol pamungkas dari Aleix Vidal.

Menurut Valverde, Madrid bermain dengan memberi tekanan pada Barca di wilayah Barca. Pasukan Zinedine Zidane juga begitu kuat di lini tengah. Barca sulit mengembangkan permainan dan tidak cetak gol di babak pertama.

"Mereka tidak membiarkan kami memulai laga dengan mudah dan kami harus bermain dengan bola panjang. Kami tidak bisa tampil dengan permainan kami," buka Valverde.

"Kami berjuang untuk melewati garis tengah. Kami punya peluang, mereka juga. Tapi permainan benar-benar terbuka dan tanpa ada penguasa. Mereka sangat berbahaya dalam serangan balik dan kami punya peluang mencetak gol," sambungnya.

Namu, mantan pelatih Athletic Bilbao ini menunjukkan kematangannya pada babak kedua. Barca bergerak lebih cari di lini tengah. Setelah mencetak gol pertama, Barca juga diuntungkan dengan kartu merah Dani Carvajal.

"Ini adalah masalah kerja keras dan kami bisa mengendalikan permainan di babak kedua dengan bermain lebih dekat ke kotak penalti mereka. Kami punya lebih banyak peluang dan akhirnya mencetak gol," tutup Valverde.

(soc/asa)