Valencia Sukses Tahan Barca Bukan Gara-gara Gary Neville

Valencia Sukses Tahan Barca Bukan Gara-gara Gary Neville
Gary Neville (c) AFP
- Gary Neville tidak sedetik pun bicara dengan pemain , sebelum dan sesudah tim bermain imbang 1-1 melawan pekan lalu, menurut laporan The Mirror.


Mantan bek Manchester United ditunjuk sebagai bos anyar di Mestalla awal pekan lalu dan ia sempat melihat dari tribun VIP, ketika gol Santi Mina sukses menyamakan kedudukan, usai tuan rumah sebelumnya tertinggal lewat aksi Luis Suarez.


Namun demikian, hasil positif itu diraih oleh Los Che diraih berkat kerja bos interim Voro. Sementara Neville memilih tak masuk ruang ganti dan berbicara dengan para pemain, atau bahkan memberi mereka selamat usai laga berakhir.


Neville diperkirakan baru akan berinteraksi dengan para pemainnya, di sesi latihan perdana pekan ini, jelang laga Liga Champions melawan Lyon.


Di Valencia, Gary akan diasisteni oleh saudaranya yang juga mantan pemain MU, Phil Neville. [initial]




 (mir/rer)