Valdes Kembali ke Barca Bawa 'Hadiah' Cedera

Valdes Kembali ke Barca Bawa 'Hadiah' Cedera
Valdes cedera saat bela Spanyol. (c) AFP
Bola.net - Kepulangan Victor Valdes dari tim nasional Spanyol kali ini bisa jadi akan disambut oleh staf medis Barcelona dengan muka masam. Pasalnya, kiper andalan raksasa Catalan itu mengalami cedera usai tampil melawan tim nasional Afrika Selatan.

Masuk menggantikan Iker Casillas di babak kedua, Valdes kemudian musti ditarik keluar lapangan di menit ke-75 akibat mengalami robek otot, demikian menurut laporan yang dilansir oleh Federasi Sepakbola Spanyol.

"Kondisi cederanya sudah dikonfirmasi, ia tidak akan bisa tampil selama beberapa pekan," demikian pernyataan resmi yang dibuat di situs resmi badan sepakbola tertinggi negeri matador itu.

Spanyol sendiri mengakhiri tahun 2013 ini dengan buruk. Usai bermain susah payah guna meraih kemenangan 2-1 atas tim gurem Guinea Ekuatorial, mereka baru saja ditundukkan 1-0 oleh Afrika Selatan melalui gol tunggal Bernard Parker. [initial]

  (rfef/rer)